Ciri-ciri Rumah Ideal


JAKARTA - Jika Anda tengah merencanakan untuk memiliki tempat tinggal, tentunya Anda tidak akan sembarangan memilih hunian idaman. Anda perlu memperhatikan beberapa syarat rumah yang ideal untuk Anda tinggali.

Untuk itu, Perusahaan konsultasi dan kontraktor Mitra Bangun Sekawan melalui presentasinya ketika berkunjung ke okezone, kemarin, berbagi lima syarat rumah ideal yang sebaiknya Anda ketahui. 

Lalu apa kelima syarat tersebut?

1. Rumah ideal harus memberikan rasa nyaman
Rumah sebaiknya harus memberikan rasa nyaman pada penghuninya. Faktor kenyamanan bisa didapatkan dari berbagai elemen baik di dalam maupun di luar rumah. 

2. Percaya diri meningkat
Rumah yang baik, yaitu rumah yang juga bisa meningkatkan rasa percaya diri si penghuni. Jika rumah Anda tidak memberikan hal tersebut, mungkin Anda bisa mengevaluasi di mana kekurangan pada rumah yang membuat Anda kurang percaya diri.

3. Berenergi
Memberikan energi positif hingga membuat penghuninya bergairah dalam kehidupan merupakan ciri rumah yang ideal. Dengan masuknya energi, maka rumah  turut "hidup" dan memancarkan semangat si penghuni ketika berada di dalam dan di luar rumah.

4. Meningkatkan produktivitas
Alangkah baiknya jika sebuah rumah bisa meningkatkan produktivitas penghuninya. Tidak hanya produktivitas selagi di dalam rumah, tetapi juga ketika beraktivitas di luar rumah seperti bekerja, sekolah, dan bersosioalisasi.

5. Bersantai
Tidak hanya sebagai tempat tinggal yang bisa memberikan semangat, gairah, dan  meningkatkan produktivitas. Rumah ideal sebaiknya juga bisa mefasilitasi kebutuhan Anda akan kegiatan bersantai-santai, baik dengan keluarga, ataupun merenung untuk diri sendiri.

sumber :okezone.com

Tips Memilih Genteng




Atap adalah mahkota rumah. Kualitas atap akan mempengaruhi bagian rumah yang lain. Atap yang baik akan melindungi bagian rumah dibawahnya dengan baik sehingga lebih awet dan tahan lama. Atap yang buruk tidak mampu melindungi bagian rumah di bawahnya dengan baik sehingga membuatnya tidak awet dan cepat rusak.
Atap genteng adalah salah satu jenis atap yang banyak dipakai di indonesia. Sifat genteng yang unik, mampu menyerap sekaligus memantulkan panas membuatnya sangat cocok dengan iklim indonesia yang tropis. Bentuk genteng juga tidak mengalami perubahan karena pengaruh cuaca. Berbeda dengan atap seng yang akan memuai ketika cuaca panas.
Untuk mendapatkan manfaat genteng yang maksimal tentu dimulai sejak dini, yakni sejak pemilihan genteng sebelum dibeli. Memilih genteng yang berkualitas adalah pekerjaan yang gampang-gampang susah. Dikatakan gampang sebab genteng adalah barang nyata yang bisa dilihat dan dipegang, sehingga hanya dengan melihatnya saja kita sudah bisa tahu genteng tersebut baik atau buruk. Dikatakan sulit sebab genteng yang kita butuhkan biasanya berjumlah banyak mencapai angka ribuan. Butuh waktu yang tidak sebentar untuk memilihnya satu demi satu.
Untuk mengetahui genteng tersebut baik atau buruk bisa dilakukan dengan cara sebagai berikut :
1. Tidak ada retakan.
Genteng yang baik dan berkualitas tinggi akan nampak mulus tidak memiliki retakan sedikitpun. Adanya retakan walaupun sedikit akan menyebabkan air merembes melalui retakan tersebut dan bisa mengakibatkan kebocoran.
2. Bersuara nyaring
Coba tutuk (pukul) genteng tersebut menggunakan jari. Jika terdengar suara nyaring, maka genteng tersebut memiliki kualitas yang baik. Namun jika genteng tersebut terdengar kurang nyaring bisa diperkirakan bahwa genteng tersebut kurang baik.
3. Tidak merembes jika disiram
Taruh genteng tersebut dengan posisi agak miring, lalu siram bagian atasnya berkali-kali lalu perhatikan bagian bawahnya. Jika bagian bawahnya basah berarti genteng tersebut bocor, jika bagian bawah kering berarti genteng tersebut berkualitas baik.
4. Tumpuk genteng
Untuk mengetahui kekuatan genteng tersebut. Tumpuk genteng tersebut hingga beberapa tingkat ke atas. Jika genteng itu kuat maka tidak akan pecah namun jika genteng tersebut kurang kuat maka akan retak.

sumber :http://gentengkudus.blogdetik.com/

Sample Text Footer